STARTUP
Pengertian
Startup
Startup
adalah mengarah kepada perusahaan yang baru beroperasi. Sebagian besar
perusahaannya adalah perusahaan yang masih melakukan fase pengembangan dan
peelitian untuk menemukan pasar yang tepat.
Perkembangan
Startup
Perkembangan
bisnis startup di Indonesia cukup pesat. Setiap tahun ada startup baru yang
bermunculan. Menurut dailysocial.net, sekarang ini terdapat setidaknya lebih
dari 1500 Startup lokal yang ada di Indonesia. Potensi pengguna internet
Indonesia yang semakin naik dari tahun ke tahun tentunya merupakan suatu lahan
basah untuk mendirikan sebuah Startup.
Unicorn
Dalam Startup
Unicorn
adalah gelar yang diberikan kepada startup yang memiliki nilai valuasi lebih
dari 1 miliar dollar AS atau 14,1 triliun rupiah. Di Indonesia sendiri terdapat
empat perusahaan startup unicorn. Mereka adalah Gojek dengan valuasi sebesar
9,5 miliar dollar, Tokopedia (7 miliar dolar), Traveloka (4,1 miliar dolar),
dan Bukalapak (1 miliar dolar).
Decacorn
Dalam Startup
Decacorn adalah
gelar yang diberikan kepada startup yang memiliki valuasi lebih dari 10 miliar
dollar AS atau 140 triliun rupiah. Di dunia ada beberapa perusahaan startup
decacorn. Mereka adalah Grab( 11 miliar dollar ), Uber (72 milliar dollar ),
Pinterest dan Dropbox.
Hectocorn
Dalam Startup
Hectocorn
adalah gelar yang diberikan kepada startup yang memiliki valuasi lebih dari 100
miliar dollar AS atau 1400 triliun rupiah. Di dunia belum ada perusahaan startup
hectocorn, tetapi dilihat dari valuasinya startup dalm kategori ini setara
dengan Facebook, Google, Microsoft, dan Apple.
Dengan semakin banyaknya
perusahaan rintisan dan investasi dalam angka valuasi 1 miliar dolar ini
membuat investor senang untuk memberikan dana lebih ke perusahaan–perusahaan ilihatrintisan
tersebut. Hal ini dikarenakan angka 1 miliar dolar sudah menjadi hal yang biasa
dalam dunia startup.
Sumber : https://tirto.id/mengenal-unicorn-decacorn-dan-hectocorn-dalam-startup-dhk9
https://www.maxmanroe.com/apa-itu-startup.html
Sumber : https://tirto.id/mengenal-unicorn-decacorn-dan-hectocorn-dalam-startup-dhk9
https://www.maxmanroe.com/apa-itu-startup.html
Komentar
Posting Komentar